Minggu, 06 Oktober 2013

Skripsi - Kompresi Data Teks Menggunakan Algoritma Sequitur

BAB I
PENDAHULUAN

1.1    Latar Belakang Masalah

Kebutuhan akan kapasitas penyimpanan yang besar nampaknya makin penting. Kebutuhan ini, disebabkan oleh data yang harus disimpan makin lama semakin bertambah banyak, khususnya bagi dunia usaha dan perbankan. Perusahaan tersebut umumnya sangat membutuhkan kapasitas yang sangat besar, untuk menyimpan semua data dan file-file penting. Penyimpanan tersebut bukan hanya dialokasikan pada satu tempat saja. Tapi mereka juga akan menyimpan data atau file-file tersebut pada tempat yang lain. Meskipun yang disimpan tersebut sama, hal ini berguna untuk backup data.Backup perlu dilakukan karena tidak ada yang menjamin suatu data pada tempat penyimpanan didalam komputer tidak akan mengalami kerusakan. Alangkah banyaknya kapasitas penyimpanan yang harus disediakan untuk menampung semua hal tersebut.
Untunglah data-data tersebut dapat dimampatkan (compress) terlebih dahulu sehingga tempat yang dibutuhkan dimemori semakin sedikit dan waktu yang dibutuhkan untuk berkomunikasi lebih pendek, sehingga kegagalan dalam manipulasi data lebih  sedikit.

 Metoda pemampatan yang digunakan pada saat ini adalah dengan cara memampatkan file-file yang sudah jadi (file asal) lalu dimampatkan dan baru di komunikasikan. Setelah sampai data hasil pemampatan tersebut pada si penerima, lalu dilakukan penirmampatan (de-compress) untuk mengembalikan ke bentuk asal, baru file tersebut dapat digunakan.
 
Untuk mengatasi permasalahan di atas salah satu solusinya adalah dengan cara mengkompres data tersebut sehingga berukuran lebih kecil dari ukuran semula tanpa mengurangi isi dari data tersebut.
Ada beberapa teknik pengelompokan  data dan teknik  penyimpanan  data yang dapat digunakan untuk melakukan kompresi pada sebuah  file. Salah satunya menggunakan pendekatan Grammar  Compression. Algoritma  yang dipakai dalam Gramrnar Compression  ini adalah  Sequitur. Sequitur menjadi  titik awal dalam  pengerjaan kompresi  data teks.  Sequitur merupakan  sebuah algoritma waktu  linier  yang menyimpulkan  tata bahasa  bebas konteks (context-free  grammar) ke dalam suatu pemampatan  untuk mengurangi masukan  yang berulang atau dengan kata lain melakukan pengelompokkan karakter yang sama pada isi file.
Berdasarkan uraian di atas, maka penulis mengangkat judul  �Kompresi Data Teks Menggunakan Algoritma Sequitur�.


1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah dalam penulisan skripsi ini, penulis merumuskan masalah-masalah tersebut. Adapun perumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah
  1. Bagaimana perbedaan antara sebelum memampatkan data teks dan setelah memampatkan data teks dengan menggunakan algoritma sequitur ?
  2. Bagaimana proses pengkompresian yang di lakukan dengan menggunakan algoritma sequitur ?
  3. Bagaimana merancang dan membuat sebuah perangkat lunak yang dapat melakukan kompresi data teks menggunakan algoritma Sequitur?

1.3    Batasan Masalah

Agar penyelesaian masalah tidak menyimpang dari tujuan, maka penulis perlu membuat batasan masalah yaitu:
1.    Algoritma kompresi yang digunakan adalah Sequitur.
2.    File yang dapat dikompresi dibatasi pada file teks termasuk .txt, .doc .
3.    Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Microsoft Visual Basic 6.0.   


1.4    Tujuan dan Manfaat Penelitian
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut :
  1. UntukMengetahui perbedaan ukuran data sebelum dan sesudah di lakukan kompresi.
  2. Untuk mengetahui proses yang dilakukan dengan menggunakan algoritma sequitur.
  3. Untuk merancang aplikasi kompresi data teks dengan menggunakan metode sequitur.
Sedangkan manfaat yang diharapkan dari penulisan skripsi ini adalah :
  1. Mengetahui bagaimana terjadinya proses perubahan ukuran dari sebelum proses kompresi sampai sesudah proses kompresi.
  2. Perangkat lunak yang dirancang dapat melakukan proses kompresi terhadap data

1.5    Metode Penelitian
Metode penelitian yang akan digunakan dalam pembuatan perangkat lunak ini yaitu :
1.    Studi literatur
Studi literatur dilakukan dengan mencari dan memahami bahan-bahan pustaka terkait dengan aplikasi kompresi.
2.    Studi Kepustakaan
Studi kepustakaan dilakukan dengan melakukan pencarian jurnal-jurnal, serta informasi tentang suatu hal atau masalah yang berhubungan dengan kompresi file dengan menerapkan metode Sequitur.


I.6.  Sistematika Penulisan
Langkah-langkah atau tahapan-tahapan yang ditempuh dalam menyelesaikan penelitian ini adalah :

BAB I     : PENDAHULUAN
Pada bab ini menerangkan tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, dan sistematika penulisan.
 
BAB II    :  LANDASAN TEORI
Pada bab ini menerangkan tentang teori dasar yang berhubungan dengan program yang dirancang, serta bahasa  pemograman yang digunakan.
 
BAB III       : ANALISA DAN PERANCANGAN
Pada bab ini mengemukakan tentang analisis masalah program yang akan dirancang dan rancangan program yang digunakan dalam penulisan skripsi ini.
 
BAB IV       : ALGORITMA DAN IMPLEMENTASI
Pada bab ini mengemukakan tentang algoritma dan hasil implementasi sistem yang dirancang mencakup uji coba sistem, tampilan, serta perangkat yang dibutuhkan, serta analisa sistem yang dirancnag untuk mengetahui kelebihan dan kelemahan sistem yang dibuat.
 
BAB V       : KESIMPULAN DAN SARAN
Pada bab ini berisi kesimpulan penelitian dan saran dari peneliti sebagai perbaikan di masa yang akan datang.

untuk kelanjutan bab2 samapai bab5 program dan daftar pustaka anda bisa menghubungi admin blog ini klik disini


Tidak ada komentar:

Posting Komentar